Gawat, Warga Terkonfirmasi Positif di Sijunjung Bertambah, Bahkan Ada Klasteran Perkantoran

1743

Laporan Sementara Hasil Pemeriksaan Sample Spesimen Covid-19 di Sumbar Hari Ini Capai 118 Orang

JURNAL SUMBAR | Sijunjung – Laporan Sementara Hasil Pemeriksaan Sample Spesimen Covid-19 warga terkonfirmasi positif di Sumatera Barat kian bertambah. Bahkan di Kabupaten Sijunjung, ada klasteran perkantoran yang terpapar positif Covid-19.

Kepala Dinas Kominfo Sumbar selaku Juru Bicara Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Sumbar, Jasman Rizal, dalam pers rilisnya menyebutkan, ada penambahan warga terkonfirmasi positif.

“Bahwa pada Rabu (15/9/2020), sampai pukul 05.00 WIB, kami menerima hasil pemeriksaan spesimen yang dikirim oleh penanggugjawab Laboaratorium Dr. dr. Andani Eka Putra, M.Sc, bahwa dari 2.734 spesimen yang dikonfirmasi oleh laboratorium Fakultas Kedokteran Unand 2.167 spesimen dan Laboratorium veteriner Baso Agam 217 spesimen didapat hasil sementara 118 orang terkonfirmasi positif dan sementara 35 orang yang terkonfirmasi sembuh,”sebut Jasman Rizal.

Berikut hasil positif Covid-19 di Sumbar. Di Kabupaten Agam 36 orang, Kota Padang 33 orang, Kabupaten Sijunjuang 14 orang, Kota Sawahlunto 12 orang, Kabupaten Tanah Datar 10 orang, Kabupaten Dharmasraya 3 orang, Kabupaten Solok 2 orang, Kabupaten Pesisir Selatan 2 orang, Kota Payokumbuah 2 orang, Kabupaten 50 Kota 2 orang dan Kota Bukittinggi 2 orang.

“Untuk keterangan lebih rinci dan jika ada perkembangan dan data lebih lanjut setelah tracking dengan rumah sakit pengirim sampel spesimen, nanti sore kami akan perbaiki dan umumkan di situs resmi pemprov Sumbar, yaitu di https://www.sumbarprov.go.id,”jelas Jasman Rizal.

Kepala Dinas Kominfo Sijunjung, yang juga Ketua Penanganan Covid-19, Rizal Effendi, membenarkan adanya penambahan pasien positif Covid-19 di Sijunjung.


Kepala Dinas Kominfo Sijunjung, Rizal Efendi

“Ya, hari ini ada 14 pasien Covid-19 di Sijunjung.Hingga kini jumlahnya keseluruhan sudah mencapai 57 orang,”kata Rizal.

Bahkan ada klaster perkantoran yang terkena Covid-19. Diantaranya ada di kantor BKAD juga ada dilingkup kantor bupati.

“Dari hasil test swab, Kabag Kesra dan Staf di BKAD juga ada yang terkonfirmasi positif Covid-19 di Sijunjung. Termasuk sebelumnya di kantor pertanian,”kata Rizal pada Jurnalsumbar.Com, Rabu (16/9/2020).

Bagi ASN yang terkonfimasi positif Coavid-19, Pemkab Sijunjung telah menyiapkan tempat isolasi dilengkapi dengan kebutuhannya.

“Kita sudah menyiapkan 25 kamar untuk ASN maupun warga lainnya yang ingin isolasi dari Pemkab. Tempat isolasinya di Hotel Bukik Gadang,”terang Rizal.

Hingga kini pihak Tim Swab Dinas Kesehatan melakukan test swab terhadap klaster perkantoran yang terduga terkonfirmasi Covid-19 termasuk di klaster masyarakat.ius

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here