Hasil Polling Sementara Bacabup Sijunjung 2024-2029, Elektabilitas dan Popularitas Benny Naik, Aswad Kennedy Bertahan Diposisi Puncak

JURNAL SUMBAR | Sijunjung – Sejak dibukanya polling “Siapakah Pilihan Anda untuk Calon Bupati Sijunjung 2024-2029” yang dimuat Junalsumbar.Com, pada 26 September 2022 lalu, hingga Kamis (27/7/2023) pukul 17.45 WIB, telah dibaca dan disukai sebanyak 7008 nitizen pemilik handphone andraid dan telah Votes: 989 pendukung Bakal Calon Bupati (Bacabup) Sijunjung.

Hingga kini, hasil survei dan Elektabilitas tertinggi masih diduduki Mayor CPL Aswad Kennedy (Jab. Wadan Denpal 1/3 Pdg Korem 032/Wirabraja) dengan dukungan 188 votes (19%).

Tak hanya itu, secara mengejutkan, popularitas dan elektabilitas Benny Dwifa Yuswir,S.STP, M.Si (petahana-red) meningkat dibanding sebelumnya yang hanya berada diposisi ke-empat.

Kini, terhitung pada Kamis (27/7/2023) pukul 17.45 WIB, Benny berhasil menggandeng Aswad Kennedy dengan posisi kedua dengan perolehan dukungan sebanyak 135 votes (14%)–terpaut sebanyak 5% dari putra asli Siaur Kamangbaru itu.

Siapakah Pilihan Anda untuk Calon Bupati Sijunjung 2024-2029?

Epi

Bupati Sijunjung tersebut berhasil menggeser Epi Radisman Dt Paduko Alam,SH (Ketua LKAAM Sijunjung) dengan raihan suara dukungan sebanyak 133 votes (13%)—yang hanya selisih 1% dukungan (posisi ketiga-red) dan disusul Indra Jaya, SH (Politisi/Pengusaha-red) engan perolehan 125 votes (13%) yang berada diposisi ke-empat.

Artinya, hingga berita ini tayang elektabilitas dan popularitas Benny Dwifa masih tinggi. Meski begitu, ia harus mewaspadai gerakan elektabilitas dan popularitas Epi Radisman Dt Paduko Alam,SH dan Indra Jaya.

Sementar diposisi kelima ada nama Uztad Hendri Susanto,Lc (UHS) yang saat ini menjabat Ketua PKS Sijunjung—yang meraih 106 votes (11%) dan April Marsal Dt Pangulu Sati, S.Pd (Anggota DPRD Sijunjung/Ketua Pokdar Kab.Sijunjung) meraih 91 vote (9%).

Menariknya lagi, diposisi ke-tujuh ditempati Dramendra, S.P (Sekretaris DPC Partai Gerindra Kab. Sijunjung) dengan raihan 39 votes (4%).

Nama H.Hidayatullah.,Lc.MA. (Ketua BAZNAS, Tokoh Agama/Sosial Sijunjung) juga masuk 8 besar dengan dukungan 33 votes (3%) posisi ke-sembilan dan ke-10 ditempati AKBP Muhammad Ikhwan Lazuardi dengan raihan 29 votes (3%) dan Mukhlis, S.Ai, meraih 19 votes (2%).

Untuk diketahui, polling ini hanya ditampilkan khusus 10 besar. Polling ini hanya sebagai survei atau jajak pendapat jelang Pilkada 2024-2029.*

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.