Ruas Jalan Provinsi di Tanjung Ampalu Sijunjung Dibiarkan Berlobang

JURNAL SUMBAR | Sijunjung – Ruas jalan provinsi di Tanjung Ampalu, Kabupaten Sijunjung, Sumatera Barat, memprihatinkan.

Kondisi jalan rusak itu sudah berlangsung cukup lama. Bahkan selain banyak yang rusak, malah ada jalan yang sengaja dikikis dan di lobang. Tapi, jalan-jalan yang diduga akan ditambal sulam itupun dibiarkan begitu saja tanpa ada tindakan perbaikan.

KLB

Tak heran, Wakil Bupati Sijunjung, Arrival Boy pun meradang dibuatnya. “Lho, sudah banyak yang rusak dan ini jalan yang dibuat lobang oleh kontraktor pun tak segera diperbaiki. Kita minta pihak Dinas PUPR Sijunjung untuk mempertanyakan jalan tersebut kok belum juga diperbaiki pihak propinsi,”tegas Arrival Boy menanggapi keluhan warga yang selalu menyudutkan Pemkab Sijunjung.

“Jalan-jalan propinsi adalah tanggungjawab propinsi. Nah, mereka lah yang harus memperbaikinya. Kalau Pemkab tentu hanya jalan kabupaten,”tambah Wabup Arrival Boy geram.

Terkait banyak jalan rusak dan berlobang, Kepala Dinas PUPR Sijunjung, Ir Budi Syafarman belum bisa berkomentar. “Maaf, saya lagi ada acara,”jawab Budi Syafarman singkat melalui telepon selularnya, Kamis (12/9/2019) pada awak media. saptarius

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.